Lokasi Kecelakaan Cibubur Dinilai Berbahaya, Ini Faktanya

Must Read

Kecelakaan Cibubur merupakan kecalakaan maut di Cibubur yang melibatkan truk tangki Pertamina terjadi di CBD Cibubur, Bekasi, Jawa Barat masih terus dalam proses. Hingga kini, polisi telah menetapkan dua orang sebagai tersangka terkait kecelakaan menewaskan 10 orang tersebut.

Banyak yang menyebut bahwa kecelakaan Cibubur adalah dampak karena kontur jalan yang cenderung menurun dan adanya traffic light yang berada pada ujung turunan.

Seperti diketahui sebelumnya, peristiwa kecelakaan Cibubur CBD tersebut terjadi saat lampu lalu lintas sedang merah di pertigaan CBD, Jalan Alternatif Cibubur atau Jalan Transyogi, Cibubur, Bekasi, Senin (18/7/2022) sore.

Kecelakaan Cibubur

Ria Anggrya, seorang penyanyi, penggiat sosial dan sekaligus menjadi salah satu warga sekitar juga turut mengomentari peristiwa kecelakaan di kawasan CBD ini.

“Itu lampu merah dulu nggak ada. Sejak dipasang lampu merah, ada beberapa kecelakaan yang terjadi karena posisinya yang memang turunan. Sebaiknya dikembalikan seperti semula aja buat putar balik.” paparnya.

Polisi akhirnya menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kecelakaan maut melibatkan truk Pertamina di traffic light (biasa disebut lampu merah) CBD, Jalan Alternatif Cibubur, Bekasi pada Selasa, 19 Juli 2022. Polisi memotret setidaknya 13 titik di TKP kecelakaan itu.

Polisi pun mematikan sementara lampu merah di TKP kecelakaan itu. Kini, lampu lalu lintas tersebut difungsikan sebagai lampu hazard. Lampu merah itu sendiri baru difungsikan 3 bulan terakhir.*

 

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest News

AXOR Immersive Gallery Hadirkan Keran Premium dan Aksesoris Kamar Mandi

AXOR Immersive Gallery merupakan sebuah galeri terbaru hasil kerja sama AXOR dengan Galleria yang dipercayakan pada arsitek Joe Willendra...
- Advertisement -

More Articles Like This

- Advertisement -