HUAWEI Band 8 Diluncurkan dengan Harga Flash Sale Sebesar Rp519.000

Must Read

HUAWEI Band 8 diluncurkan Huawei Device Indonesia sebagai generasi terbaru produk yang meneruskan kesuksesan lini produk HUAWEI Band dengan harga yang terjangkau, salah satunya adalah HUAWEI Band 7 yang merupakan produk hot-sales yang laris terjual sebanyak 10.000 unit di dua hari pertama penjualan.

HUAWEI Band 8 ini juga didukung oleh teknologi TruSport™ yang berguna untuk mencatat dan menganalisa secara ilmiah data aktivitas olahraga pengguna, serta TruSleep™3.0 yang menampilkan data pemantauan tidur yang lebih akurat  10% dari generasi sebelumnya yang dapat dilihat secara langsung dari layar smartband, menjadikannya sebagai smartband Huawei pertama dengan data pemantauan tidur paling detil.

“Sejak pertama kali diluncurkan di tahun 2014, HUAWEI Band didesain untuk menemani para pengguna dalam menjalani hidup sehat. Oleh karena itu, kami terus berinovasi setiap tahunnya dengan menghadirkan fitur-fitur pendukung yang dapat membantu pengguna untuk memantau kesehatannya. Dengan desain yang lebih tipis dan ringan, kami ingin memberikan kenyamanan bagi para pengguna saat mereka menggunakan produk ini saat olahraga atau beristirahat. Kehadiran HUAWEI Band 8 merupakan wujud nyata dari komitmen Huawei dalam menghadirkan produk yang memenuhi kebutuhan para pengguna.” Ujar Patrick Ru, Country Head of Huawei Device Indonesia.

HUAWEI Band 8

HUAWEI Band 8 hadir dengan rancangan teknologi terdepan yang menjadikan fungsinya serupa smartwatch, namun dengan ukuran yang lebih compact dan lebih ringan. HUAWEI Band 8 juga dilengkapi oleh serangkaian fitur andal yang membuat pengguna dapat menjalani pola hidup sehat, Agus Rachmanto, Deputy Chief Digital Transformation Office, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengatakan bahwa saat ini masyarakat semakin sadar akan pentingnya memantau setiap aspek kesehatan termasuk menyadari pentingnya tidur untuk hidup sehat dan memantau kualitasnya.

“Kami mengapresiasi komitmen Huawei Device Indonesia yang menghadirkan HUAWEI Band 8 di Indonesia, smartband dengan fitur pemantauan kesehatan akurat dengan harga yang terjangkau yang mampu memantau kesehatan melalui perangkat pintar yang merupakan salah satu inisiatif pencatatan data kesehatan individu yang sangat bermanfaat untuk mengetahui kondisi terkini dan meningkatkan respon tindakan cepat. Dengan data yang disajikan, selain mengetahui kondisi terkini tubuh kita, masyarakat juga dapat mengetahui rekomendasi tindakan selanjutnya yang sangat berguna untuk menjaga pola hidup sehat di kehidupan sehari-hari,” limbuh patrick

Menjawab kebutuhan masyarakat akan perangkat yang nyaman digunakan saat tidur, HUAWEI Band 8 hadir dengan fitur TruSleep™ 3.0 yang mampu melakukan pemantauan tidur secara lebih komprehensif dengan peningkatan akurasi sebesar 10%. Fitur ini juga bisa merekam data rekaman tidur secara real time dan akurat di layar. Fungsi tersebut memberikan pemahaman yang lebih mudah bagi pengguna dalam mendukung upaya meningkatkan kualitas tidurnya.

HUAWEI Band 8

Untuk menghasilkan kualitas tidur yang baik, kita perlu memiliki kondisi mental yang sehat. HUAWEI Band 8 pun dibekali oleh sensor khusus yang mampu memantau tingkat stres pengguna dan membantu menurunkannya lewat panduan latihan pernapasan pada fitur HUAWEI TruRelax™. Selain itu, HUAWEI Band 8 turut mendukung automatic switching antara smartwatch HUAWEI dan Band di HUAWEI Health App sehingga memudahkan kedua perangkat untuk terintegrasi satu sama lain.

Berkat desainnya yang tipis dan ringan, yakni hanya setebal 8,99 mm serta berat body 14-gram dan berat strap hanya 7 gram saja, membuat HUAWEI Band 8 terasa lebih nyaman dikenakan saat berolahraga maupun tidur. Dengan penampakan visualnya yang menyerupai smartwatch, HUAWEI Band 8 tampil semakin stylish dengan lebih dari 10.000 pilihan Watch Faces yang dapat disesuaikan dengan keinginan pengguna, serta strap yang bisa dilepas pasang untuk melengkapi gaya sehari-hari.

HUAWEI Band 8 ini kompatibel dipasangkan dengan Sistem Operasi (OS) manapun, serta fleksibel untuk menerima notifikasi telepon masuk serta membalas pesan dari berbagai aplikasi messaging seperti WhatsApp, WeChat, dan Line. Sedangkan dari segi daya tahan, hanya dengan pengisian baterai lebih cepat dengan 45 menit untuk pengisian daya penuh, dan hanya dengan 5 menit charging dapat digunakan untuk 2 hari, HUAWEI Band 8 bisa digunakan secara aktif hingga 14 hari.

HUAWEI Band 8

HUAWEI Band 8 diluncurkan dengan harga flash sale sebesar Rp519.000 dari harga asli Rp699.000 dan penawaran diskon hingga 70% untuk pembelian Watch Face, pelanggan sudah dapat menambahkan smartband super tipis dan ringan ini ke keranjang (add to cart) mulai hari ini (25/05) pada laman Huawei Official Store di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Tiktok (@huaweistore_indonesia) secara eksklusif. Nikmati fitur layaknya smartwatch terbaik dengan harga smartband dengan desain lebih tipis dan ringan membuat Anda merasa seperti tidak mengenakan apa pun di pergelangan tangan, dan nyaman untuk tidur dan berolahraga. (kim)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest News

SeaBank 2024 Luncurkan Layanan CETARRR.

SeaBank sebagai salah satu bank dengan layanan digital di Indonesia telah dipercaya belasan juta nasabah di Tanah Air. SeaBank...
- Advertisement -

More Articles Like This

- Advertisement -