Jin Khodam Tayang 25 Mei Film Horor Yang Sarat Akan Unsur Religi

Must Read

Film Jin Khodam merupakan film horor Indonesia terbaru yang diproduksi oleh Mercusuar Films dan 786 Production yang akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 25 Mei 2023 mendatang. Film ini disutradarai oleh Tema Patrosza dan Dedy Mercy. Ditulis oleh Ahmad Madani dan Imam Salimy.

“Bahwa konsep film Jin Khodam ini adalah antitesis dari film horor pada umumnya” menyuguhkan sebuah konsep cerita yang jujur dan dekat dengan masyarakat. Kami berupaya menjaga konflik dalam cerita ini berimbang. ”baik konflik horizontal maupun vertikal” ujar  Dedy Mercy Sutradara dan Produser Jin Khodam kepada awak media di XXI Epicentrum Kuningan ,Senin (22/5/2023)

Film Jin Khodam menceritakan tentang Bagas, seorang laki-laki yang kembali ke kampung halamannya setelah beberapa waktu menuntut ilmu di pesantren. Bersama dengan dua temannya, Ayu dan Hadi, Bagas bertekad untuk dapat mengembalikan norma-norma sosial yang ada di kampungnya ,Namun, usaha Bagas beserta sahabatnya itu mendapat pertentangan dari orang yang paling kaya di kampung tersebut, yaitu Wirya. Kemudian, Wirya dan kelompoknyapun memutuskan untuk membunuh bagas dan membuang mayat bagas disungai. Wirya dan anak buahnya merasa kaget karena tiba-tiba mendengar suara shalawat Asyghil yang biasanya dilantunkan oleh Bagas. Mereka pun ketakutan saat melihat Bagas yang ternyata masih hidup. Sejak saat itu, teror-teror terjadi.

Jin Khodam
Foto: Kim

Boy Hamzah yang  memerankan karakter sebagai  ustaz bernama Bagas di film  Jin Khodam. mengaku malu serta deg-degan karena imej perannya. biasanya Boy berperan sebagai antagonis. Aktor 34 tahun ini sudah menduga akan banyak yang memintanya berdoa atau melakonkan peran ustaznya saat ia mulai diinterview.

“Biasa film horor ustaznya datang belakangan , tapi ini film horor pemeran utamanya ustaz. Akhirnya bismillah saat itu saya terima tawaran Pak Dedy Mercy sang produser.  tawaran ini sudah dari 2020 lalu, saya berdoa kepada Allah agar dimasukkan cahaya dari karakter itu jadi tertarik banget perankan Ustaz,” beber Boy

Menurut Boy Hamzah, adalah suatu yang unik bahwa tokoh utama film horor adalah ustaz. Dia mengaku bersungguh-sungguh selama memerankan karakter itu.

Jin Khodam
Foto: Kim

“Ini tuh skenarionya bukan yang biasa, bukan imajinasi semata, ini sebuah ilham dari langit bukan sebuah imajinasi. Saya langsung tertarik dibayar berapapun saya siap,” imbuh Boy

Selain Boy Hamzah, film Jin Khodam juga dimainkan oleh, Haviza Devi Anjani, Ray Sahetapy, Ayu Dyah Pasha, Egi Fedly, dan masih banyak lagi.

Sementara itu, Haviza Devi Anjani yang memerankan tokoh Ayu bercerita, bahwa dirinya mengaku sempat merasa tegang dan deg-degan saat akan syuting film Jin Khodam. Itu karena cerita dari teman-temannya yang merasa dihantui oleh kejadian aneh atau suasana mencekam tiap kali syuting film horor.

Namun, menurutnya, selama syuting film ini, Haviza mengaku tak merasakan hal yang aneh-aneh. “Justru main film horor lebih menyenangkan. Jadi sama sekali nggak menyeramkan, justru aku menikmati, suasana di set juga menyenangkan banget. Kami bercanda terus jadi nggak terasa horornya,” papar Haviza.

Saksikan film Jin Khodam di seluruh Bioskop di indonesia  mulai tanggal 25 Mei 2023.(kim)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest News

“Rahasia Rasa” 2025 Rilis First Look dan Teaser Poster.

Rahasia Rasa, sebuah karya istimewa dari rumah produksi Anak Muda Jago (AMJ) bekerja sama dengan Dapur Films yang menggabungkan...
- Advertisement -

More Articles Like This

- Advertisement -